apa itu pubertas pengertian dan ciri cirinya

Apa Itu Pubertas? Ini Pengertian dan Ciri Cirinya pada Laki laki dan Perempuan

Tajukkelana.com Apa Itu Pubertas? Pubertas atau biasanya dikenal sebagai masa puber adalah suatu tahapan yang terjadi pada masa perkembangan dan pertumbuhan manusia kala memasuki tahap usia remaja. Oleh karenanya, inilah pembahasan admint tentang apa itu pubertas – pengertian dan ciri cirinya pada laki laki dan perempuan

Apa Itu Masa Pubertas dan Kapan Terjadinya?

Masa Puber atau pubertas, biasa juga disebut dengan masa peralihan dari anak menuju dewasa (remaja) alias masuk akil balig. Dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), pubertas berarti masa akil balig atau masa remaja.

Pengertian pubertas lainnya adalah proses perubahan fisik saat tubuh anak berubah menjadi tubuh dewasa (beranjak dewasa) yang mampu melakukan reproduksi seksual.

Pada umumnya, antara anak laki-laki dan anak perempuan mengalami masa puber di usia yang berbeda. Pada anak perempuan, sebagian besar mengalami masa puber ketika berumur di antara 8-13 tahun. Sedangkan pada anak laki-laki ketika ia memasuki usia 10-16 tahun

Pada fase pubertas inilah terjadi puncak pertumbuhan anak tercepat kedua setelah masa bayi. Perubahan yang terjadi tidak hanya berkaitan erat dengan perubahan emosi semata. Namun juga berkaitan dengan kematangan organ-organ reproduksi sang anak

apa itu pubertas pengertian dan ciri cirinya

Ciri Ciri Masa Pubertas Pada Anak

Apa yang terjadi pada masa pubertas? masa puber akan membuat tubuh serta organ seksual anak berkembang sampai di usia dewasa nanti.

Ciri Pubertas Anak Laki-laki

Masa Pubertas Anak laki-laki cenderung lebih lambat daripada masa pubertas pada anak perempuan. Berikut adalah ciri ciri pubertas anak laki laki

Tanda pertama yang menjadi penanda bahwa seorang anak laki laki memasuki masa pubertas adalah ukuran testis yang membesar. Umumnya hal ini terjadi di umur 11 tahun. Kemudian tumbuhnya bulu rambut pada ketiak dan juga pada area organ seksual laki laki.

Selain ciri pubertas di atas, maka berikut ini ialah tanda-tanda lain yang dialami seorang anak laki laki pada masa pubertasnya

  • Pertumbuhan Testis dan penis
  • Produksi keringat yang berlebihan
  • Terbentuknya otot-otot pada tubuh
  • Mengalami mimpi basah
  • Bulu rambut di area ketiak dan organ seksual bertambah lebat
  • Suara anak laki laki menjadi lebih berat
  • Timbulnya jerawat, baik itu di badan atau wajah
  • Badan bertambah tinggi dan besar
  • Tumbuh kumis, jambang dan janggut

Pada remaja laki-laki, puncak pertumbuhan ini biasanya akan terjadi dalam kurun waktu 2 tahun setelah awal masa pubertas muncul

Pada masa puber ini, anak laki laki juga mengalami ejakulasi dan ereksi. Ejakulasi biasanya menjadi ciri pubertas yang paling mudah dikenali pada anak laki laki

Tanda ejakulasi sendiri ditandai dengan mimpi basah. Sedangkan ereksi sendiri bisa saja terjadi secara spontan kala bangun dari tidur

Ciri Pubertas Anak Perempuan

Perubahan fisik pada anak laki-laki dan perempuan memang berbeda. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, usia masa pubertas antara anak laki-laki dan perempuan pun juga berbeda. Umumnya, anak perempuan memasuki masa pubertas lebih cepat daripada anak laki-laki.

Tanda awal dari masa pubertas bagi remaja perempuan ialah pertumbuhan payudara. Bahkan pertumbuhannya sendiri bisa saja tidak terjadi secara bersamaan

Kemudian sama seperti laki-laki, yakni tumbuhnya bulu rambut di area organ seksual dan ketiak anak perempuan, juga pada pada lengan dan kaki.

Jika sang anak sudah mengalami hal tersebut, maka sang anak tandanya sebentar lagi akan mencapai puncak pertumbuhannya. Berikut ciri pubertas remaja perempuan lainnya

  • Munculnya jerawat
  • Menstruasi atau haidh pertama kali
  • Tumbuhnya payudara hingga seperti wanita dewasa
  • Lebatnya  rambut di area organ seksual dan ketiak
  • Beberapa remaja perempuan juga mengalami tumbuhnya kumis tipis
  • Tinggi dan berat badan mengalami penigkatan
  • Lebih mudah berkeringat
  • Pinggang mengecil, akan tetapi pinggul membesar

Tinggi sang anak akan bertambah secara signifikan kala masa pubertas ini. Oleh karenanya penting untuk selalu mencukupi kebutuhan nutrisinya.

Namun ini seperti bertentangan dengan fakta, bahwasanya berat badan sang anak perempuan juga turut naik. Khususnya pada paha, lengan, tangan dan kaki.

Sebetulnya sang anak tidak usah diet kala menghadapi masa ini, cukuplah dengan mengatur pola makan sang anak agar berat badannya tetap stabil.

Karena jika sang anak melakukan diet untuk menurunkan berat badan, dikhawatirkan akan menghambat pertumbuhan dan perkembangannya

Agung Rohmatullah
Agung Rohmatullah

Jika kamu tidak tahan dengan lelahnya belajar, maka kamu harus tahan dengan perihnya kebodohan - Petuah Imam Syafii

Articles: 49